
Jakarta –
Produksi beras di Indonesia terus mengalami kenaikan. Kini, pasokan cadangan beras pemerintah sudah hampir mencapai 4 juta ton. Menjadi stok tertinggi selama 20 tahun terakhir.
Kantor Komunikasi Presiden (Presidential Communication Office/PCO) memaparkan sederet hal yang sudah dilakukan Presiden Prabowo Subianto untuk menggenjot target swasembada pangan. Yang pertama adalah optimalisasi lahan pertanian.
“Presiden Prabowo mengubah cara-cara optimalisasi lahan pertanian untuk hasil yang maksimal. Tahap awal melalui intensifikasi lahan,” beber Jubir PCO Prita Laura dalam keterangannya di akun Instagram @pco.ri, dikutip Jumat (25/4/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di sisi lain, Prita memaparkan Prabowo juga memotong mata rantai sistem yang memiskinkan petani. Hal ini membuat para petani makin produktif untuk memproduksi pangan.
“Presiden Prabowo memotong mata rantai sistem yang memiskinkan petani, sehingga petani jadi lebih sejahtera dan semangat bertani,” sebut Prita.
ADVERTISEMENT
Dari data yang disampaikan PCO, saat ini stok beras pemerintah mencapai 3.364.800 ton dengan serapan harian mencapai 49 ribu ton beras. Ini merupakan serapan dan stok paling tinggi selama 20 tahun.
Masih dari data yang sama, disebutkan per 1 Mei 2025 mendatang stok beras akan mencapai 3,5-3,7 juta ton. Hingga akhirnya di akhir Mei 2025, stok beras bisa menyentuh 4 juta ton.
(acd/acd)